Quraish Shihab: Pernikahan Menyempurnakan Separuh Agama

BeritaQuraish Shihab: Pernikahan Menyempurnakan Separuh Agama

Pernikahan adalah akad menyatukan kedua pasangan dalam ikatan suci. Rasulullah SAW sangat menganjurkan pernikahan kepada umatnya untuk melakukan ibadah sunnah tersebut. Ada banyak manfaat lainnya pula yang menjadi alasan mengapa pernikahan bisa dikatakan sebagai menyempurnakan separuh agama.

Sebagaimana dalam Riwayat Anas bin Malik, Jika seseorang menikah, maka ia telah menyempurnakan separuh agamanya. Karenanya, bertakwalah pada Allah pada separuh yang lainnya” (HR. Al Baihaqi).

Perintah menikah agar tidak menjadi jomlo, karena telah menemukan tulang rusuknya lagi tentu bukan alasan ibadah ini sebagai penyempurna agama. Quraish Shihab yang akrab disapa Abi Quraish memaknai hadis tersebut menjelaskan, ada banyak jawaban, tetapi salah satu yang paling popular dikemukakan oleh Imam Al-Ghazali dan sekian banyak ulama.

“Bahwa sebenarnya inti dari beragama itu pengendalian hawa nafsu. Secara umum ada nafsu bicara, makan, dan seksual. Jadi yang menikah itu terpelihara, sehingga ia mengalahkan nafsu seksualnya. Maka secara umum siapa yang menikah mestinya sudah terpelihara, tinggal hal lainnya yang ia perhatikan.”

Dengan begitu, rumusan dalam satu hadis bertakwalah pada Allah. Rumusan yang lain peliharalah dorongan-dorongan syahwat selainnya sehingga agamamu terpelihara. Syahdan, kesempurnaan yang dimaksud itu bukan otomatis sebab pernikahan, akan tetapi ada pengendalian perilaku yang kemudian dapat tersalurkan melalui ikatan pernikahan. “Sekalipun orang tersebut menikah hingga dua, tiga, empat kali, tetapi jika tidak ada pengendalian hawa nafsu maka belum sempurna pula,” ungkap Abi Quraish.

Lebih lanjut Najelaa Shihab yang hadir pula dalam diskusi Hidup Bersama Al-Quran menegaskan, bahwa pernikahan yang lebih dari satu istri bukan sebaliknya berarti pernikahannya menjadi tiga kali lebih sempurna atau empat kali lebih sempurna dari agamanya. Namun, sebab kemampuan mengendalikan seseorang sudah terpelihara karena adanya pernikahan.

Artikel Populer
Artikel Terkait

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.